Panglima TNI dan Kapolri Agendakan Tatap Muka Terbuka Bersama Tokoh Masyarakat, Agama, Mahasiswa dan Ormas

by -359 Views

Manokwari – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., dan Panglima TNI Laksamana TNI H. Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A., beserta rombongan tiba di Bandara Rendani Manokwari, Papua Barat, Selasa (10/1/2023).

Kedatangan Panglima TNI dan Kapolri di wilayah Papua Barat tepatnya di Kabupaten Manokwari turut didampingi oleh Komjen Pol Drs. Ahmad Dofiri (Kabaintelkam Polri) , Komjen Pol Drs. Anang Revandoko (Dankobrimob Polri) beserta pejabat tinggi TNI-Polri.

Adapun kunjungan kerja Panglima TNI dan Kapolri ini dalam rangka memberikan arahan kepada para personel masing-masing satuan dengan agenda tatap muka bersama Kapolri, Panglima TNI dengan prajurit TNI-Polri,

Agenda dilanjutkan dengan tatap muka secara terbuka bersama pemerintah daerah, tokoh masyarakat, adat, agama, mahasiswa dan organisasi masyarakat (ormas) di markas Kodam XVIII/Kasuari.

Setelah kegiatan di Manokwari, Panglima TNI dan Kapolri akan bertolak menuju Sorong, Provinsi Papua Barat Daya dalam rangka peresmian Kapal.

banner 300250

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.